Booth Official Merchandise Island Vibes Reggae Party Diserbu Penonton

Wed, 31 Jul 2024 20:08 WIB

Booth Official Merchandise Island Vibes Reggae Party Diserbu Penonton.

islandvibesmusic.id - Sepasang pria dan wanita tampak sibuk memilih-milih kaos dan pernah pernik menarik di booth official merchandise Island Vibes Reggae Party 2024 Tour.

Sekitar 10 menit telah berlalu, kedua sejoli itu masih terlihat bingung di depan etalase, merchandise apa yang hendak mereka bawa pulang dari hajatan Island Vibes Reggae Party.

Mereka sedikit kebingungan harus memilih yang mana, lantaran seluruh merchandise yang dipamerkan di booth sangat menarik untuk dijadikan kenang-kenangan.

"Bingung nih, mau beli yang mana, soalnya bagus-bagus merchandise-nya. Penginnya beli kaos sepasang, tapi bingung pilih yang mana. Ini tumbler dan bucket head-nya lucu juga," ujar Pratiwi yang didampingi kekasihnya ketika dijumpai di sela Island Vibes Reggae Party Bali, Rabu (31/7/2024).

Booth official merchandise Sabtu malam ini benar-benar disesaki cukup banyak pengunjung. Mereka ada yang beli korek api, ada juga yang memilih bucket head dan totebag untuk dijadikan kenang-kenangan.

Ya, memang rasanya kurang lengkap apabila sebuah acara tidak tersedia merchandise. Bukan sekadar menjadi cendera mata, merchandise juga dapat membuat event tersebut lebih bernilai.

Dalam mengapresiasi para penonton yang hadir langsung ke venue, Island Vibes Reggae Party pun menghadirkan official merchandise yang posisi booth-nya sangat strategis.

Tidak hanya t-shirt, terdapat banyak juga jenis merchandise lainnya yang bisa dijadikan kenang-kenangan menarik. Beberapa di antaranya bucket head, mini shoulder bag, poster, totebag, tumbler, lanyard, hingga korek api.

Diungkapkan pengelola official merchandise Island Vibes Reggae Party, Ardian Septiko bahwa untuk t-shirt disediakan 3 varian.

Menariknya, reggae people bisa membeli t-shirt dengan pilihan lengan panjang maupun pendek. Di samping itu, ada 3 pilihan warna t-shirt, yakni biru, putih, dan stone wash.

Untuk saat ini, official merchandise Island Vibes Reggae Party sendiri hanya bisa ditemui di venue. Menurut Ardian, hingga di kota ke-sembilan, Bali, pihaknya ingin mengapresiasi reggae people yang datang langsung ke venue acara.

"Kita sangat menghargai orang-orang yang mau ambil bagian di movement ini dengan membeli tiket, datang ke venue, nonton konsernya, dan beli merchandise-nya," terang pria yang akrab disapa Goceng ini.

Dia pun menyampaikan bahwa setiap pembelian t-shirt official yang diproduksi DRX itu akan mendapatkan satu token undian. Bagi yang beruntung, akan memperoleh hadiah sebuah gitar Fender bertanda tangan semua penampil dari kota pertama sampai kota terakhir.

Booth official merchandise tidak hanya menjajakan pernak pernik resmi Island Vibes, tetapi juga merchandise resmi dari penyanyi dan musisi yang tampil di panggung Island Vibes Reggae Party di 10 kota.

"Seperti tur ini sendiri di mana Island Vibes didampingi oleh band-band pendamping di tiap-tiap kota, nah di official merchandise kita juga menyediakan merchandise band-band pendamping tersebut," kata Goceng.

Selain t-shirt official dan para penampil, di booth Island Vibes Reggae Party para penonton juga bisa membeli produk-produk dari Gigg.

"Gigg itu clothing yang dulu jalan bareng ama almarhum Steven Nugraha Kaligis. Jadi ketika di tengah jalan merasa vibes-nya sama, akhirnya bergabung juga," tutup Goceng.

Sementara itu, Island Vibes Reggae Party 2024 Tour leg pertama ini memiliki tujuan di 10 kota, antara lain Tangerang, Jakarta, Bandung, Purwokerto, Yogyakarta, Semarang, Malang, Banyuwangi, Bali, dan Lombok.

Tur konser pesta reggae ini juga dimeriahkan banyak pesohor-pesohor musik reggae di tiap-tiap kota yang dikunjungi. Mereka di antaranya Momonon, Shaggydog, Tony Q Rastafara, Tipe X, Ras Muhammad, The Paps, dan banyak lainnya.

Island Vibes sendiri album dari Coconut Treez yang bertransformasi menjadi CTTZ. Di album, CTTZ berkolaborasi dengan sejumlah musisi asal Lombok, seperti Richard D' Gilis, S2B Family, Conrad, Lawa, serta adik mendiang Steven, Alvons Freedom.[]